Daya Saing tenaga profesional Indonesia dengan Negara Asia masih sangat minim yang dilihat dari data pendidikan tinggi yang relative rendah, dan Produktifitas (penghasilan rata perbulan dan total produksi) relatif rendah. Dari hal tersebut butuh dukungan percepatan kebutuhan tenaga profesional bidang Informatika dan Otomasi industri, khususnya menghadapi MEA yang akan dilaksanakan pada akhir tahun 2015. Untuk memenuhi kebutuhan akan lulusan berbagai prodi yang terdapat di Universitas Negeri Malang yang kompeten sesuai dengan Standar nasional sertifikasi profesi khususnya di berbagai bidang. LSP ini didirikan dibawah perguruan tinggi yaitu Universitas Negeri Malang, sebagai LSP pihak ke-1, & pelaksanaannya secara independen.